Sumardi Harap Efisiensi Tak Ganggu Tupoksi DPRD Layani Rakyat

0
57
https://beritaadikara.com/sumardi-harap-ef…rd-layani-rakyat/

SURABAYA | BERITA ADIKARA – Anggota Komisi A DPRD Jawa Timur, Sumardi, berharap kebijakan efisiensi anggaran yang sedang diterapkan tidak berdampak pada pelaksanaan tugas dan fungsi (tupoksi) DPRD dalam melayani masyarakat.

Politisi Partai Golkar itu mengakui, kondisi efisiensi saat ini memang dirasakan oleh semua pihak. Namun demikian, ia menegaskan bahwa hal tersebut tidak boleh menghambat kerja-kerja kedewanan.

“Apapun itu, kami berharap efisiensi ini tidak berdampak terhadap tupoksi atau tugas-tugas kedewanan,” kata Sumardi, Senin (29/12).

Anggota DPRD Jatim Dapil Mojokerto-Jombang itu menyampaikan, pimpinan DPRD Jawa Timur telah menegaskan bahwa kebijakan efisiensi masih bisa diatur dan dipikirkan bersama agar tidak mengganggu kinerja lembaga legislatif.

“Seperti yang disampaikan unsur pimpinan tadi, ini tetap bisa diatur atau paling tidak dipikirkan bersama-sama,” ujarnya.

Sumardi menekankan, fungsi pengawasan dan fungsi penganggaran DPRD tidak boleh terpengaruh oleh kebijakan tersebut.

Menurutnya kedua fungsi itu merupakan peran utama DPRD dalam memastikan jalannya pemerintahan dan penggunaan anggaran tetap berpihak kepada rakyat.

“Fungsi pengawasan dan budgeting jangan sampai berpengaruh. Makanya ini akan menjadi pembahasan bersama dengan semuanya,” tegasnya.

Ia juga mengingatkan agar efisiensi tidak menimbulkan dampak signifikan yang berujung pada dipertanyakannya kinerja nyata DPRD di tengah masyarakat.

“Jangan sampai kerja-kerja nyata kami dipertanyakan dan berdampak negatif ke depan,” tandas politisi ini.

Selain itu, Sumardi berharap sinergitas antara DPRD dengan unsur pendukung seperti eksekutif maupun dan yudikatif tetap terjaga, bahkan ditingkatkan.

“Kami berharap sinergitas dengan eksekutif dan legislatif masih bisa ditingkatkan atau paling tidak dijaga. Kerja sama ini harus bisa lebih baik lagi,” pungkasnya. (Aldi/adkr)

Leave a reply